
Modifikasi bisa jadi salah satu faktor yang bikin konsumsi BBM jadi lebih boros. Teknik modifikasi yang dilakukan tidak salah, aksesori yang digunakan tepat, tampilan estetis dan mobil tetap beroperasi dengan aman. Namun memang modifikasi dan aksesori tertentu bisa membuat mesin bekerja lebih keras dan boros bahan bakar.
Pelek
Pelek aftermarket dengan diameter lebih besar dan tapak yang lebih lebar dari pelek standar bisa jadi salah satu penyebab boros BBM. Apalagi bila disertai pemakaian ban besar, biasanya pada modifikasi offroad untuk jip atau SUV. Kecuali pelek racing yang terbuat dari material ringan, pelek lebih besar dan lebar biasanya memiliki bobot yang lebih berat dibanding pelek standar. Pelek bertapak lebar memang terlihat elegan dan eye catching. Namun semakin lebar tapak, semakin besar juga friksi atau hambatan dengan permukaan jalan. Akibatnya mesin jadi bekerja lebih keras karena tambahan beban tersebut
Knalpot
Knalpot racing memang dapat meningkatkan penampilan dan performa, namun juga bisa membuat boros bahan bakar. Kecuali hanya mengganti muffler estetis, modifikasi knalpot akan mempengaruhi pembakaran di ruang mesin yang membuat konsumsi bahan bakar jadi lebih besar.
Body Kit
Body kit dari material pelat, modifikasi gaya VIP yang biasanya berdimensi besar dan menjuntai di bodi ceper, akan menambahkan bobot cukup besar untuk ditanggung oleh mesin. Konsultasikan dengan rumah modifikasi kepercayaan untuk mendapatkan model body kit yang tepat sesuai selera dan kebiasaan penggunaan mobil. Apakah untuk sehari-hari, balapan hingga kontes.
Audio
Modifikasi audio biasanya disertai penggantian atau penambahan sejumlah komponen. Dari ganti speaker, power, capasitor bank hingga subwoofer dengan boks yang kadang berukuran tidak kecil. Bahkan ada modifikasi audio yang dilakukan hingga memenuhi seluruh ruang bagasi. Penambahan sebanyak ini berarti penambahan bobot yang tidak kecil, yang artinya tambahan beban bagi kinerja mesin.